Media Xpresi !
Terminal Cicaheum menyiapkan 191 bus untuk melayani masyarakat yang akan mudik Lebaran tahun ini. Sebanyak 108 bus melayani rute Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan 83 bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP).
“Kami juga menyediakan 30 bus bantuan jika sewaktu-waktu terjadi penumpukan penumpang,” ujar Kepala Terminal Cicaheum, Roni Hermanto saat pelaksanaan uji kelaikan (ramp check) kendaraan di Terminal Cicaheum, Selasa (5/6/2018).
Menurut Roni, jumlah bus yang disiapkan cukup untuk memenuhi kebutuhan mudik Lebaran tahun ini. Jumlah tersebut telah disesuaikan dengan tren penurunan jumlah penumpang yang terjadi di Terminal Cicaheum.
Roni mengungkapkan, berdasarkan data tahun 2017, mulai H-7 hingga H+7 Lebaran, Terminal Cicaheum memberangkatkan sekitar 40.500 orang. Jumlah tersebut menurun sekitar 18 persen dibanding tahun 2016 yang mencapai 53.000 penumpang.
“Tahun ini, mungkin akan terjadi penurunan sebanyak 5 persen dibanding tahun lalu. Banyak faktor yang memengaruhi. Salah satunya, para pemudik beralih ke kendaraan pribadi dan moda transportasi lain, seperti kereta api,” jelas Roni.
Puncak mudik di Terminal Cicaheum diprediksi terjadi pada H-3 hingga H-2 Lebaran. KOndisi ini sama seperti Lebaran tahun lalu.
Komentar